Kamis, 19 November 2020

The Law Of Attraction


 


THE LAW OF ATTRACTION
(dari buku The Secret & The Master Key System)
 
Hj. Ratnawati Utami, S.Si
 

Ringkasan Buku The Master Key System
(Charles F Haanel)
 

BAB 1

Ada dunia dalam yang diatur oleh pikiran. Dunia luar adalah refleksi dari dunia dalam ini. Bila dunia dalam harmonis maka dunia luar juga harmonis. Di dunia dalam, ada kekuatan besar yang menunggu untuk disingkapkan. Kita terhubung dengan dunia luar melalui pikiran obyektif, terhubung ke dunia dalam melalui pikiran bawah sadar.

Organ pikiran obyektif adalah otak, yang juga terhubung dengan panca indra. Organ pikiran bawah sadar adalah Solar Pleksus, terhubung ke perasaan. Dari bawah sadar melalui Pikiran Universal terhubung ke Kekuatan Semesta Tanpa Batas. Pikiran Universal adalah atomatom cerdas, yang mengarahkan tujuan  mewujudkan lebih banyak kehidupan. Koordinasi dari dua pusat kehidupan kita, adalah rahasia besar di kehidupan kita. Dengan pengetahuan ini kita membawa pikiran obyektif dan subyektif ke kerjasama terkait kesadaran dari hal terbatas dan tanpa batas. Masa depan kita dalam kendali kita.

Semua manusia adalah cabang dari Kekuatan Semesta Tanpa Batas ini. Walau ada Satu Kesadaran, setiap manusia mewujudkan kehidupan secara individual. Pikiran obyektif juga disebut sebagai pikiran sadar, pikiran bawah sadar juga disebut sebagai pikiran subyektif. Bila Satu Kesadaran itu berpikir, maka hasil pikirannya bersifat obyektif.

Dibutuhkan proses mental untuk berinteraksi dengan Pikiran Universal. Kita hidup di lautan tanpa batas di pikiran yang mudah berubah. Jadi hukum ini bisa merubah kemakmuran dari kemiskinan, kebijaksanaan dari ketidakpedulian, harmoni dari ketidakteraturan, kebebasan dari tirani.

Kemampuan manusia berpikir inilah yang membawa perwujudan kehidupan, berdasarkan kesadaran. Pikiran adalah sebab, kejadian adalah akibat. Kecemasan, ketakutan, dan kondisi yang tidak dikehendaki adalah sugesti keliru tertanam di pikiran bawah sadar.

Latihan Bab 1: Berada di ruangan sendirian, tidak terganggu. Duduk tegak, nyaman, bukan tiduran. Biarkan pikiran kemanamana, tetapi tubuh tetap diam selama 15 - 30 menit. Lanjutkan 3-4 kali seminggu hingga tubuh bisa mengontrol.

BAB 2

Pikiran sadar memiliki kemampuan membedakan dan mempunyai tanggungjawab untuk memilih. Pikiransadar adalah pemandu pikiran bawah sadar. Secara mental, pikiran bawah sadar adalah gudang memori, secara spiritual adalah sumber cita-cita, aspirasi. Pikiran bawah sadar bekerja cepat melalui intuisi, bersifat kreatifdan terhubung dengan sumber Ilahi.

Dua aktifitas mental adalah sadar dan bawah sadar. Pikiran sadar mempengaruhi bawah sadar. Saat kondisi mental selaras dengan Keutuhan, akan menuju ke hasil. Kejadian di Pikiran Universal diatur olah hukum alam (semesta), yang disebut sebagai "The Law of Attraction" (atau hukum ketertarikan),
dimana pikiran adalah energi kreatif yang akan terhubung ke obyek sehingga menjadi manifestasi.

Latihan Bab 2: Duduk seperti bab sebelumnya. Tetap tidak bergerak, tapi kali ini Batasi pikiran. Berpikir hanya yang diinginkan dan menyenangkan saja. Lanjutkan sampai menguasai.

BAB 3

Solar Plexus, terletak di belakang perut adalah pusat pendistribusian energi tubuh. Semakin kuat energi yang diradiasikan semakin mudah mengarahkan kekehidupan yang diinginkan. Ketakutan diganti  dengan harapan, keberanian, kekuatan supaya Solar Plexus semakin kuat energinya.

Bagi yang sudah memahami memiliki Solar Plexus tidak akan takut dengan kritik, akan sibuk meradiasikan keberanian, kepercayaan diri, dan kekuatan. Akan bisa mengantisipasi masalah dengan sikap mental, mengatasi keraguan dan ketakutan. Pengetahuan dari kemampuan meradiasikan kesehatan, kekuatan, harmoni, karena menyadari terhubung dengan Kekuatan Tanpa Batas.

Latihan Bab 3: Duduk seperti bab sebelumnya. Lepaskan semuanya. Putuskan untuk melepas ketegangan otot dan syaraf, hingga merasa tenang, tenteram sehingga damai dengan diri sendiri dan dunia. 

BAB 4

Sang "AKU" adalah sisi spiritual manusia, tidak menempati fisik, bukan pikiran, ini adalah instrumen
yang mengendalikan tubuh dan pikiran. Sang "AKU" punya kemampuan berpikir tetapi hanya sedikit yang mampu berpikir secara benar dan konstruktif, sehingga mereka mendapatkan hasil yang tidak diinginkan. Bila kalian telah mempelajari bahwa untuk mengontrol diri kalian saat sudah menemukan "Dunia Dalam" yang mengontrol dunia luar. Dunia Dalam dikendalikan oleh sang "AKU" dan "AKU" ini bagian dari "AKU" Tanpa Batas atau spirit yang juga disebut sebagai Tuhan.
 

Sebagian besar manusia menggunakan keinginannya untuk hal yang egois. Kekalahan akan terjadi pada pikiran yang egois. Pikiran terlatih akan menyadari bahwa transaksi seharusnya menguntungkan semuanya, usaha yang menyebabkan lemah, terabaikan akan menjadikan kerugian kembali ke dirinya.
 
Afirmasi untuk menguatkan keinginan adalah "Menjadi apapun aku bisa". Lakukan afirmasi ini siang malam sampai tertanam. Berusahalah memahami sifat sang "AKU". Kalian tak akan terkalahkan, selama tujuan bersifat konstruktif sehingga selaras dengan prinsip kreatif Semesta. Semakin banyak memberi, semakin banyak kita mendapatkan. Kita mesti menjadi bagian bagaimana semesta beraktifitas. Semesta mengekspresikan diri dengan memberikan pelayanan. Semesta akan mencari saluran untuk pelayanan kepada manusia.   

Semesta tidak akan memberikan pada kalian bila terlalu sibuk dengan rencana, keinginan. Heningkan
pikiran, fokuskan ke aktifitas mental di dalam yang menyatu dengan kesadaran Ilahi. Visualisasikan keadaan, yang terhubung secara spiritual untuk diwujudkan.
Pikiran itu bergerak dibawa Hukum Vibrasi seperti cahaya atau listrik. Dihidupkan dengan emosi oleh Hukum Cinta. Lalu terbentuk oleh Hukum Pertumbuhan. Inilah hasil spiritual sang "AKU" yang berasal dari Ilahi, secara alami spiritual dan kreatif.

Latihan Bab 4: Duduk seperti bab sebelumnya. Selain melepas ketegangan otot, juga lepaskan ketegangan mental. Lepaskan kebencian, kemarahan, kecemasan, kesedihan, sengsara, masalah dan sejenis itu. 

BAB 5

Kita terus mencipta ulang diri kita sendiri. Kita hasil dari masa lampau, dan nantinya kita menjadi yang kita pikirkan sekarang. Bila kita hanya memikirkan keberanian, optimis, positif, pikiran negatif dibuang ke sampah maka kita merajut mental menjadi yang terbaik. Secara spiritual, menjadi sehat, makmur, harmoni, adalah milik kalian. Kalian hanya perlu mengukuhkan sebagai milik kalian. Tiga proses untuk memiliki : sangat menginginkan, melakukan klaim, mengambil kepemilikan ini.Jika kita tidak memberi, saluran itu mampat sehingga kitatidak lagi bisa menerima. Inilah yang terjadi diseluruh tataran eksistensi, di semua bidang usaha, dan di semua jalan kehidupan. Semakin kita memberi, semakin kita memperoleh. Orang yang ingin mencari uang harus menggunakan uang yang dia miliki karena hanya dengan menggunakan uangnya maka ia akan memperoleh lebih banyak uang lagi.

Latihan Bab 5: Duduk seperti bab sebelumnya. Secara mental pilihlah situasi yang menyenangkan. Bayangkan sedetil mungkin bangunan,tanaman, pohon, dan lainnya. 

BAB 6

Ada dunia mental yang besar, akan merespon keinginan kita selama tujuan dan keyakinan kita sesuai dengan aturannya, kreatif dan konstruktif. Yang melihat ke dalam bukan ke luar tidak akan gagal menggunakan kekuatan besar yang menentukan kehidupannya sehingga menjadi vibrasi yang terbaik, terkuat, yang paling diinginkan. Perhatian atau konsentrasi salah satu yang terpenting untuk membangun pikiran yang kuat. Mengarahkan tujuan seperti kaca pembesar yang difokuskan di bawah sinar matahari. Bila tetap fokus segerakan ada hasilnya segera.

Latihan Bab 6: Duduk seperti bab sebelumnya. Ambil sebuah foto. Pandangi secara detil foto itu. Ekspresi mata, wajah, bentuk wajah, baju dan lainnya. Tutup foto dan tutup mata. Cobalah melihat dengan pikiran sendiri.
  

BAB 7

Anda harus menggambarkan di pikiran apa yang Anda ingin kan. , Lamakelamaan, gambar itu akan muncul pada mulanya, rencana besar itu memang samar-samar, tetapi ia akan mulai berbentuk. Garis luarnya akan terbentuk, kemudian detailnya, lalu secara berangsurangsur Anda akan mengembangkan kekuatan yang dapat Anda gunakan untuk merumuskan rencana-rencana yang pada akhirnya akan termaterialisasikan di dunia objektif. Setelah itu berlangsung proses visualisasi. Anda harus melihat gambar itu dengan lengkap dan semakin lengkap. Petakan detailnya, dan ketika detailnya mulai muncul, cara dan sarana untuk mewujudkannyapun akan berkembang. Satu hal akan mengarah pada hal lain. pikiran akan mengantar pada tindakan, tindakan akan mengembangkan metode, metode akan mengembangkan relasi, dan relasi akan membangun lingkungan. Akhirnya Materialisasi, akan tercapai.

Latihan bab 7: Duduk seperti bab sebelumnya. Lihatlah seorang teman saat terakhir bertemu. Bayangkan ruangan, perabotan. Ingatlah percakapan. Bayangkan wajahnya dan gambarkan secara jelas. Bicaralah, topik yang disukai. Lihat ekspresi, amati saat dia tersenyum.

 

Ringkasan Buku The Secret

(Rhonda Byrne)

RATNAWATI UTAMI


Kita semua terhubung ke satu kekuatan tanpa batas. Kita diarahkan oleh hukum yang sama. Hukum alam semesta yang bekerja dengan presisi. Semua yang di kehidupan Anda, Anda sendiri yang menariknya. Ditarik dari gambaran yang tersimpan di pikiran. Ini adalah hukum yang menentukan keutuhan keteraturan Semesta, setiap saat dari hidup Anda, dan setiap hal yang Anda alami dalam hidup. Orang-orang yang menarik kekayaan ke dalam hidupnya telah menggunakan Rahasia (The Secret) ini, baik sadar atau tidak. Mereka mempunyai pikiran tentang kemakmuran dan kekayaan, tidak membiarkan pikiran yang kontra memasuki benak mereka. Pikiran dominan mereka adalah kekayaan. Terlepas apakah mereka menyadarinya atau tidak, pikiran terbesar tentang kekayaanlah yang mendatangkan kekayaan pada mereka. Beginilah hukum tarik menarik bekerja.

Pada dasarnya hukum tarikmenarik mengatakan bahwa kemiripan akan menarik kemiripan. Tetapi sebenarnya kita berbicara di tingkat pikiran. Hukum tarikmenarik mengatakan bahwa kemiripan menarik kemiripan, jadi ketika Anda memikirkan suatu pikiran, Anda juga menarik pikiranpikiran serupa ke hidup Anda. Hidup Anda sekarang ini adalah cerminan dari pikiran-pikiran di masa lalu. Termasuk hal yang luar biasa, dan hal yang Anda anggap tidak berarti. Karena Anda meraih apa yang paling Anda pikirkan, akan mudah untuk melihat pikiran dominan Anda pada setiap persoalan kehidupan, karena itulah yang telah Anda alami. Sampai di sini! Anda sudah mengetahui Rahasia ini sekarang, dengan pengetahuan ini Anda dapat mengubah segalanya.

Pikiran utama (dominan) atau sikap mental adalah magnet, dan hukumnya adalah kemiripan menarik kemiripan. Jadi, sikap mental akan menarik kondisi-kondisi yang selaras dengan sifat sikap mental tersebut.” Charles Haanel (1866-1949)

Pikiran bersifat magnetis, dan pikiran memiliki frekuensi. Selama Anda berpikir, pikiran itu dikirim ke Semesta, dan pikiran itu akan menarik semua hal serupa yang berada di frekuensi yang sama. Segala sesuatu yang dikirim ke luar akan kembali ke sumbernya. Dan sumber itu adalah Anda. Hukum tarik-menarik tidak memperhitungkan “jangan” atau “tidak” atau “bukan”, atau semua kata penolakan lain. Ketika Anda mengucapkan kata-kata penolakan, kata-kata inilah yang diterima oleh hukum tarik menarik. “Contoh: Saya tidak ingin menumpahkan apa pun pada pakaian ini.” Dibaca semesta: “Saya ingin menumpahkan sesuatu pada pakaian ini dan saya ingin menumpahkan lebih banyak lagi.”. Hukum tarik-menarik adalah hukum penciptaan. Para ahli fisika kuantum mengatakan pada kita bahwa seluruh Semesta muncul dari pikiran! Anda menciptakan hidup Anda melalui pikiranpikiran Anda dan hukum tarik-menarik. Setiap orang melakukan hal yang sama. Hukum ini akan selalu bekerja dalam hidup Anda dan hidup setiap orang di sepanjang sejarah. Ketika Anda menyadari hukum besar ini, Anda dapat menyadari betapa sangat berdayanya Anda karena dapat mewujudkan hidup Anda  dengan MEMIKIRKANNYA.

Terlepas dari apakah kita menyadarinya atau tidak, kita terus berpikir dalam sebagian besar waktu kita. Bagi banyak orang, satu-satunya waktu ketika kita tidak berpikir adalah ketika tidur; tetapi daya-daya ketertarikan masih beroperasi pada pikiran-pikiran terakhir sebelum kita tertidur. Jadi, pikirkan hal-hal yang baik sebelum kita tidur. Terlepas dari apakah kita menyadarinya atau tidak, kita terus berpikir dalam sebagian besar waktu kita. Bagi banyak orang, satu-satunya waktu ketika kita tidak berpikir adalah ketika tidur; tetapi daya-daya ketertarikan masih beroperasi pada pikiran-pikiran terakhir sebelum kita tertidur. Jadi, pikirkan hal-hal yang baik sebelum kita tidur.

Diperlukan banyak pikiran negatif dan pemikiran negatif yang terus-menerus untuk mendatangkan sesuatu yang negatif ke dalam hidup Anda. Jika Anda terus memikirkan pikiran negatif dalam waktu lama, pikiran tersebut akan muncul dalam hidup Anda. Jika Anda khawatir karena mempunyai pikiran negatif, Anda akan menarik lebih banyak kekhawatiran tentang pikiran negatif Anda, sekaligus menggandakannya. Putuskan sekarang juga Anda hanya akan memikirkan pikiran-pikiran yang baik. Salah satu cara untuk menguasai pikiran adalah belajar mengheningkan pikiran. Semua guru dalam buku ini menggunakan meditasi setiap harinya. Setelah saya menemukan Rahasia besar ini saya menyadari betapa kuatnya daya meditasi. Meditasi menenangkan, membantu mengendalikan pikiran,  dan menghidupkan kembali tubuh Anda. Kabar gembiranya adalah bahwa Anda tidak harus menyisihkan waktu untuk bermeditasi. Hanya tiga sampai sepuluh menit sehari sebagai awal sudah akan sangat berdaya untuk mengendalikan pikiran. Mengawasi semua pikiran tidaklah mungkin. Peneliti menyatakan kita mempunyai sekitar enam puluh ribu pikiran sehari. Dapatkah kalian bayangkan kalian mengontrol seluruhmya? Untung ada cara lebih baik, yaitu melalui perasaan kita.
Perasaan kita menunjukkan apa yang kita pikirkan. Perasaan adalah alat utama yangmembantu Anda menciptakan hidup Anda. Pikiran-pikiran Anda adalah penyebab utama dari segala sesuatu. Segala sesuatu yang Anda lihat dan alami di dunia ini adalah suatu akibat, termasuk perasaanperasaan Anda. Penyebabnya adalah pikiran-pikiran Anda.

Ingat bahwa perasaan adalah penyebab utama dari segalanya. Ketika Anda berpikir maka sebuah pikiran akan terkirim ke Semesta. Pikiran itu secara magnetik terhubung seperti frekuensi dan dalam tak lama kemudian dari pembacaan frekuensi itu kembali ke kalian melalui perasaan. Atau dengan kata lain, perasaan Anda adalah komunikasi dari Anda ke Semesta menyatakan frekuensi Anda saat ini. Perasaan kalian adalah mekanisme timbal balik. Lain kali saat Anda merasa baik atau merasakan emosi negatif, dengarkan sinyal yang kalian terima dari Semesta. Pada saat Anda menghalangi kebaikan datang karena kalian berada di frekuensi negatif. Ubah pikiran Anda dan pikirkan sesuatu yang menyenangkan dan ketika perasaan menyenangkan datang itu karena kalian menggeser kalian ke frekuensi baru, dan Semesta mengkonfirmasikan itu dengan perasaan yang lebih baik.

Anda dapat memindahkan pikiran-pikiran Anda ke apa yang Anda inginkan, melalui perasaan Anda sehingga mengubah frekuensi, lalu hukum tarik-menarik akan menangkap frekuensi baru kemudian mengirimkannya kembali kepada Anda sebagai gambar baru hidup Anda. Di sini Anda dapat memanfaatkan perasaan dan menggunakannya untuk mempercepat perwujudan apa yang Anda inginkan dalam hidup. Anda dapat menggunakan perasaan Anda untuk memancarkan frekuensi yang
lebih kuat lagi dengan menambahkan perasaan apa yang Anda inginkan.


Kombinasi pikiran dan cinta membentuk kekuatan yang tak tertahankan dari hukum tarik-menarik.” Charles Haanel


Tidak ada kekuatan yang lebih besar di Semesta ini dibandingkan kekuatan cinta. Perasaan cinta adalah frekuensi tertinggi yang dapat Anda pancarkan. Jika Anda dapat membungkus setiap pikiran dalam cinta, jika Anda dapat mencintai segala sesuatu dan setiap orang, hidup Anda akan berubah.
Pada saat Anda meminta, dan percaya serta tahu bahwa Anda sudah memilikinya di realitas tidak kasatmata, seluruh Semesta bergerak untuk mendatangkan ke dalam realitas kasatmata. Anda harus bertinda, bicara, dan berpikir, seakan-akan Anda telah menerimanya sekarang juga. Mengapa? Karena Semesta adalah sebuah cermin, dan hukum tarik-menarik memantulkan kembali pikiran dominan Anda kepada Anda.


Perbedaan antara tindakan terinspirasi dan tindakan biasa adalah: Tindakan terinspirasi adalah ketika Anda berakting untuk menerima. Jika Anda beraksi mendapatkan malah mundur. Tindakan terinspirasi ringan dan menyenangkan karena berada di dalam frekuensi menerima. Percayai insting. Insting berasal dari Semesta. Insting adalah Semesta berkomunikasi dengan Anda saat berada di frekuensi menerima. Jika Anda mendapatkan intuisi, ikutilah, lalu Anda menemukan Semesta menggerakkan Anda secara magnetis untuk menerima apa yang Anda minta. Beberapa orang mudah menarik hal-hal kecil, jadi mulailah dengan sesuatu yang kecil, misalnya secangkir kopi. Niatkan untuk menarik secangkir kopi hari ini. Bayangkan berbicara dengan teman yang lama tidak ketemu. Entah bagaimana seseorang akan mulai berbicara tentang teman lama Anda kepada Anda. Kemudian teman lama Anda akan menelepon Anda atau Anda akan mendapat pesan darinya.

Waktu adalah ilusi, kata Einstein. Jika Anda baru mendengarnya, mungkin konsep ini agak sulit dipahami, karena Anda melihat sesuatu terjadi secara berurutan. Yang dikatakan fisikawan kuantum dan Einstein segala sesuatu terjadi secara bersamaan. Jika Anda bisa mengerti konsep tidak ada waktu, dan menerima konsep itu, Anda akan melihat bahwa apa pun yang Andainginkan di masa depan sudah ada saat ini. Jika segala sesuatu terjadi pada satu waktu yang sama, sama halnya dengan konsep ketidakadawaktuan Anda, berarti segala yang Anda inginkan sudahlah wujud! 
 

Neville Goddard menganjurkan saat sebelum tidur, pikirkan kembali peristiwa hari itu. Jika ada peristiwa yang tidak sesuai dengan keinginan, putar kembali peristiwa itu dalam benak Anda,
sesuaikan dengan keingina. Ketika Anda menciptakan kembali peristiwa-peristiwaitu sesuai dengan apa yang Anda inginkan, Anda membersihkan frekuensi hari itu dan memancarkan sinyal dan frekuensi baru untuk esok hari. Anda dengan sengaja menciptakan gambar-gambar baru masa depan. Anda tidak pernah terlambat mengubah gambar-gambar ini.
Isilah papan tulis kehidupan dengan yang Anda inginkan. Jika Anda telah mengisinya dengan beban masa lalu, hapuslah sampai bersih. Hapus semualnya dari masa lalu yang tidak menguntungkan Anda, dan bersyukurlah bahwa masa lalu itu telah
membawa Anda ke tempat Anda berada saat ini, ke suatu awal baru. Anda mempunyai papan yang bersih, dan Anda dapat memulai kembali- di sini/sekarang. Temukan kebahagiaan anda dan hiduplah
di situ!


Apa yang bisa kalian lakukan untuk memulai hidup kalian? Pertama-tama mulailah menulis daftar yang kalian syukuri. Ini menggeser energi kalian dan awal untuk perubahan cara berpikir. Bila sebelum latihan ini kalian memfokuskan yang tidak kalian miliki, keluhan, masalah, kalian akan mengarah ke arah lain dengan melakukan latihan ini. Kalian akan mulai mensyukuri segala hal yang yang membuat kalian nyaman. Tidak mungkin kalian membawa lebih banyak hal baik di kehidupan kalian bila kalian tidak mensyukuri yang kalian miliki. Karena pikiran dan perasaan yang kalian pancarkan saat tidak bersyukur adalah emosi negatif. Termasuk kecemburuan, kebencian, tidakpuasan, atau perasaan “tidak cukup” akan membawa kalian mendapatkan yang tidak kalian inginkan. Bila kalian ingin mobil baru, tapi tidak mensyukuri mobil yang kalian miliki, itulah frekuensi dominan yang kalian pancarkan. 

Visualisasi adalah proses yang diajarkan oleh banyak guru hebat dan avatar selama berabad-abad, juga guru hebat yang masih hidup. Di buku Charles Haanel, The Master Key System ditulis 1912, beliau memberikan 24 minggu latihan untuk menguasai visualisasi (lebih penting, menyelesaikan Master Key System akan membuat kalian menguasai pikiran). 

Disampaikan Oleh Hj. Ratnawati Utami, S.Si

+62 857-2568-5244
 

Di Whatsapp Group Raharjo Institut (RAIN)

pada Sabtu, 14 November 2020

Notulen

Reza Fathurrohman  
+62 895-3911-99827
 
Poster
 
Wiwi Parwati
+62 838-9863-2303

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengurus RAIN 2021 - 2022